Senam Usia Emas: Cegah Osteoporosis dengan Tetap Bergerak

Senam Usia Emas: Cegah Osteoporosis dengan Tetap Bergerak

Usia lanjut sering dianggap sebagai usia dimana waktunya berlibur. Menikmati usia senja sembari melakukan kegiatan yang tidak bisa dilakukan ketika masa usia produktif. Namun sayangnya, bagi beberapa orang, usia lanjut berarti menurunnya keaktifan tubuh untuk bergerak. Rasa nyeri dan kurang nyaman mulai dirasakan ketika beraktivitas di usia senja. Selain itu, beberapa penyakit mulai membayangi seiring menurunnya keaktifan bergerak.


Menyadari resiko dari menurunnya aktifitas di usia senja, National Hospital Surabaya menginisiasi suatu komunitas yang dinamakan Golden Age Community. Komunitas bagi orang-orang usia lanjut ini memulai kegiatannya yang pertama dengan Senam Usia Emas. Senam ini ditujukan untuk menjaga kebugaran tubuh para lansia ini. Lalu kegiatan dilanjutkan dengan sesi bersama dokter. Pada kesempatan ini, dr. Stefanie, SpKFR memaparkan cara mencegah osteoporosis, salah satu penyakit tulang yang rawan dialami oleh orang berusia lanjut. Kegiatan selanjutnya yaitu Kelas Usia Emas, dimana para peserta diajak berkreatifitas untuk melukis. Selain itu disediakan papan catur untuk bermain. Melalui sesi ini, peserta diajak berkegiatan secara kreatif serta bersosialisasi. Sembari melukis dan berkegiatan, disediakan snack dan minuman hangat. Pembentukan komunitas ini diharapkan dapat dikembangkan menjadi wadah untuk orang-orang berusia lanjut untuk berinteraksi dan beraktifitas. Nama Usia Emas sendiri diberikan pada komunitas ini karena usia senja bukan berarti menjadi tidak aktif ataupun mengalami berbagai gangguan kesehatan, melainkan menjadi saat dimana setiap orang bisa lebih aktif dan tetap bugar. Untuk jadwal terdekat Golden Age Community, akan ada senam dan aktivitas lainnya pada Sabtu, 22 Februari 2020 bersama dr.Farida A., SpKFR. Untuk informasi kegiatan selengkapnya 031-2975777 ext. 1912 atau 1931

Komentar